Senin, 17 Januari 2011

Persikabo Janji ALL OUT

Pertarungan home  ketiga bagi Persikabo saat menjamu Persiraja Banda Aceh , Senin (17/1) sore ini di Stadion Persikabo, Cibinong akan menjadi pertandingan yang menarik. Persikabo akan berjuang habis-habisan untuk bisa terus mengatrol posisinya di klasemen yang tertinggal jauh dibandingkan Persiraja. Laskar Rencong itu dalam musim ini terkenal sebagai unbeatable team atau tim yang tidak terkalahkan. Tim besutan Herry Kiswanto itu belum pernah kalah dan hanya mengalami satu kali seri di kandangnya saat melawan Persita.
Pelatih Kepala Persikabo, Maman Suryaman mengatakan ini bukanlah laga yang mudah untuk dimenangkan, akan tetapi anak asuhannya tidak boleh menyerah begitu saja dan harus berjuang mati-matian demi membangkitkan kepercayaan Kabomania dan seluruh masyarakat Kabupaten Bogor. Untuk itu ia sudah menyiapkan beberapa strategi baru yang akan dibawakan oleh skuadnya hari ini, sekaligus beberapa pola permainan yang akan menjadi alternative selain 4-4-2 dan 3-5-2.
“Saya mengantisipasi Persiraja dengan beberapa skema baru yang akan diterapkan pada pertandingan nanti. Setelah pertandingan dengan PSAP, Sigli, saya merasa masih banyak perbaikan yang harus dilakukan di semua lini. Kehadiran Jibby dan Santo pada pertandingan ini mudah-mudahan bisa menjanjikan peluang yang lebih besar untuk mencetak angka. Lini tengah bagian dalamnya sudah kuat, saya memoles plank kiri dan kanan agar bisa lebih optimal,” jelasnya setelah latihan tim kemarin. Pria yang berdomisili di Bekasi itu menambahkan,ia belajar banyak dari PSAP Sigli yang memiliki dua pemain asing yang tangguh. Menurutnya, Persiraja berbeda dengan Sigli yang hidup karena aksi dari dua pemain asingnya.
“Persiraja tidak hanya bagus secara individu, tapi juga secara kolektif. Buktinya mereka bisa membabat habis lawan-lawannya. Saya akui lawan kita memang tangguh, tapi saya yakin kemampuan tim ini lebih baik, terlebih dengan adanya dukungan dari penonton,” tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar