Senin, 08 Agustus 2011

Mau di bawa Kemana Persikabo

Pakuan Raya - Putusan baru PSSI dengan membubarkan ISL dan LPI dan membentuk format kompetisi baru musim depan dengan melakukan verifikasi ulang terhadap klub-klub sepakbola baik yang dulunya berada di bawah naungan PSSI maupun LPI cukup membuat ketar-ketir sejumlah kelompok supporter. Kabomania, contohnya. Supporter fanatik klub Divisi Utama, Persikabo ini mengaku kesal dengan Persikabo yang hingga kini belum menentukan sikap apapun terkait putusan baru PSSI itu. Jangankan untuk mengambil sikap tentang wacana tersebut, belum ada tanda-tandanya pengurus Persikabo membentuk manajemen tim dan membentuk tim Persikabo sendiri juga menjadi tanda tanya besar bagi para Kabomania.
"Saat ini kami Kabomania masih menunggu perkembangan dari tingkat atas baik dari kalangan birokrat maupun kalangan yang bertanggung jawab dalam pembentukan tim hingga tiga hari kedepan, jangan karena habisnya masa bakti Ketum Persikabo jadi kendala untuk mempersiapkan tim, kami siap mendukung siapapun calonnya asalkan mau memajukan Persikabo dan mewujudkan Persikabo untuk naik kasta ke kancah profesional," berikut pernyataan Kabomania dikutip dari link Persikabo Bogor Lover, kemarin.
Lima syarat yang diajukan PSSI dalam verifikasi ulang klub yang akan berlaga di liga profesional PSSI sepertinya juga memberatkan langkah Persikabo untuk mewujudkan impian mereka berlaga di Liga tertinggi Indonesia. Pasalnya, dalam salah satu syarat tersebut juga tertera bahwa klub yang boleh berlaga di liga profesional haruslah klub yang mandiri dan bebas dari dana bantuan APBD. Hal tersebut tentu menjadi salah satu kendala besar, yang bukan perihal gampang mencari solusinya.
"Saya rasa Persikabo bukannya tidak mampu untuk memenuhi syarat tersebut, tapi Persikabo tak mau mencoba karena selama ini sudah terbiasa dimanja dengan dana APBD, kami dari Kabomania juga sudah mempersiapkan diri seandainya era APBD berakhir, kami akan coba instruksikan minimal ke semua anggota Kabomani untuk membeli tiket pertandingan dan sama-sama mengontrol agar tidak terjadi kebocoran dana dari pemasukan tiket, namun untuk melakukan semua itu dibutuhkan suatu kekompakan," ujar Herry salah satu pentolan Kabomania asal Ciapus.
Atas ketidakjelasan nasib Persikabo, Herry sendiri mengaku pihak Kabomania juga akan mengambil sikap tegas dan akan melakukan pressure kepada jajaran pengurus Kabomania, dengan menanyakan kejelasan dan ketegasan terhadap nasib nasib tim persikabo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar