Bola Indo - Ketum PSSI, Djohar Arifin, berharap timnas Indonesia mampu beradaptasi dengan cuaca dan suasana Timur Tengah saat menjalani pelatihan di Amman, Yordania, menjelang menghadapi Iran di Pra Piala Dunia (PPD) 2014.
"Saya berharap para pemain timnas mampu beradaptasi dengan kawasan Timur Tengah itu," ujar Djohar.
Menurutnya, selama pelatihan di Yordania, Timnas senior juga melaksanakan pertandingan persahabatan melawan timnas Yordania yang merupakan uji coba terakhir tim Merah Putih.
"Kesempatan ini berkat adanya kerja sama antara PSSI dengan Yordania. Dan pertandingan itu juga untuk menganalisa kekuatan tim Iran," jelas Djohar.
"Ini kesempatan langka, dan kami berharap pemain-pemain kita bisa meningkatkan permainan sebelum melakoni putaran ketiga babak kualifikasi Pra Piala Dunia nanti," katanya.
Tim besutan Wim Rijsbergen ini sudah bertolak ke Jordania sejak 24 Agustus lalu.
Timnas dijadwalkan bertolak ke Teheran, Iran pada 28 Agustus setelah melakukan uji coba dengan tim Yordania. Mereka akan berlebaran di Teheran.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar