Selasa, 31 Januari 2012

Terima Surat Rekomendasi, Manajemen Restui Iqbal

CIBUBUR - Setelah berinisiatif sendiri untuk menanyakan kepada pihak PSSI, atas kepastian dirinya untuk mengikuti seleksi timnas U-23, yang dipersiapkan menghadapi Bahrain di pertandingan terakhir babak kualifikasi Piala Dunia 2014, akhirnya pihak manajemen Persikabo memberikan izin kepada Iqbal Ades.
Iqbal, yang kini tengah menjalani pemusatan latihan di Cibubur bersama 29 pemain lainnya langsung mendapatkan izin dari orang nomor satu di Persikabo, Rudi Ferdian.
"Kemarin memang berinisatif untuk meminta izin kepada Pak Rudi, dan Alhamdulilah diberikan izin. Kalau ke pelatih saya izin ke asisten, Sairan karena ponsel pelatih Suimin Diharja belum bisa dihubungi," ungkapnya kepada PAKAR, kemarin.
Mengenai targetnya di seleksi tersebut, mantan pemain Batavia Union ini mengaku akan berjuang semaksimal mungkin untuk mendapatkan posisi terbaik di skuad timnas U-23.

Seperti yang diketahui, Coach Aji Santoso, yang kini menangani skuad timnas U-23 menggantikan Rahmad Darmawan hanya akan mengambil 10 pemain dari 30 pemain yang mengikuti seleksi hingga 3 Februari mendatang.
"Insya Allah saya akan berusaha semaksimal mungkin, latihannya kebanyakan game, dan dari situlah performa kita akan dilihat. Mengikuti seleksi timnas U-23 ini merupakan pengalaman berharga buat saya, dan pastinya tidak akan saya sia-siakan," tukasnya.

Sementara itu, Manajer Operasional Persikabo, Erwin Saleh mengatakan bahwa surat rekomendasi pemanggilan Iqbal Ades baru diterima, Senin (30/1). Sehingga, pihaknya belum berani memberikan kepastian kepada Iqbal.
"Surat dari PSSI baru diterima tadi (kemarin-red), makanya kita belum berani mengambil kepastian, takutnya Iqbal nanti tidak mendapat fasilitas di sana, tapi ternyata dia berinisiatif ke sana, yang penting dia sudah bergabung dengan pemain lainnya,"pungkasnya.=UYE

(pakuanraya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar