Jurnal Bogor - Laga ujicoba Persikabo Kabupaten Bogor versus Persitara Jakarta batal dilakukan di Stadion Persikabo, pertandingan akhirnya digelar di Stadion Tugu, Jakarta Selatan, Rabu (26/10). Polres Bogor tak mengizinkan laga ini dan tak bertanggung jawab jika ada ulah Kabomania. Bagi pelatih Suimin Diharja hal itu tak masalah sebab laga ujicoba ke-4 kalinya itu untuk melihat penampilan dua pemain asing seleksi yaitu Rodrigo Santoni dan J.Bertrand Binganga.
“Abang juga beri kesempatan pemain muda turun,” jelas Suimin.
Hanya saja pelatih asal Binjai, Sumatra Utara ini, menggaris bawahi sikap mantan striker Persikabo dua musim lalu, Rodrigo Santoni. Pintu kesempatan seleksi yang diberikan pelatih untuk mengisi satu posisi striker asing yang hingga kini masih kosong seperti disia-siakan pemain yang hanya dikontrak setengah musim oleh PSIS Semarang itu.
Rodrigo, bahkan berani pergi tanpa pamit dan disebut-sebut tak akan kembali ke Persikabo karena belum mendapat kepastian dari pihak manajemen. Namun, pemain asal Argentina ini seolah menjilat ludahnya sendiri dengan kembali mengikuti latihan pagi kemarin.
Meskipun kecewa dengan sikap Rodrigo, Suimin mengaku tetap konsisten dengan pernyataanya yang memberikan kesempatan melihat kemampuan pemain asing. Dalam laga ujicoba tersebut, Suimin menerapkan formasi 4-4-2 dengan memasangkan duo legiun asing itu sekaligus, yakni Betrand dan Rodrigo Santoni di lini depan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar