Selasa, 06 September 2011

Aliyudin Pulang Kampung

Pakuan Raya - Keinginan masyarakat bola di Kabupaten Bogor menyaksikan Aliyudin bintang sepakbola kelahiran Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor yang selama ini bermain untuk Persija Jakarta dan akan bergabung dengan Laskar Padjajaran musim depan rupanya akan terwujud. Pasalnya, direksi PT Karadenan Jaya yang dikomandoi H. Rudi Ferdian telah melakukan kontak personal dengan Aliyudin yang selama ini menjadi kebanggan The Jakmania.

“Saya sudah menelpon dia dan Aliyudin sendiri sangat berhasrat untuk bergabung dengan Persikabo. Namun, kami belum menemukan deal harga dengan yang bersangkutan. Lagi pula kami harus melakukan rapat direksi dulu soal masalah harga pemain ini. Intinya, kami dan Aliyudin sudah sepakat agar Aliyudin bisa pulang kampung dan bisa bermain di Persikabo Bogor musim depan," beber CEO Persikabo, H. Rudi Ferdian.

Sementara itu, Salim Alaydrus salah satu pemain Persikabo Bogor yang sudah pasti akan dipertahankan manajemen Persikabo yang baru mengatakan, pemilihan Persikabo merekrut Aliyudin dinilai tepat sekali. Karena secara kualkitas, Aliyudin masih menjadi bomber yang haus gol dalam kancah Liga sepakbola nasional. Ia optimis kalau Aliyudin sudah membubuhkan tanda tangan dengan manajemen Persikabo yang baru, maka para pemain bidikan Persikabo juga akan langsung mengikuti jejak Aliyudin.

"Selaku pemain yang memang sudah mengena Aliyudun, saya sangat bangga dan senang kalau Pak Rudi dan jajaran di Persikabo bisa merekrut para pemain berkuakitas dan berjiwa petarung ini. Mudah mudahan, manajemen Persikabo juga sudah bisa mendapatkan lampu hijau dari para pemain yang sudah dikontaknya. Saya sendiri merasa senang dengan tawaran dari manajemen Persikabo untuk kembali menjadi bagian skuad kebanggaan masyarakat Kabupaten Bogor ini," beber Salim Alaydrus yang sudah dipanggil ke kediaman CEO Persikabo belum lama ini.

Rencana pulang Kampung Aliyudin juga ditanggapi secara serius oleh ribuan Kabomania yang memang dari dulu menginginkan Aliyudin untuk balik kandand. Bahkan, kehadiran Aliyudin ini akan menjadi magnet baru bagi Persikabo Bogor musim depan. " Kami berharap, para pemain potensial, berkualitas dan profesional segala hal yang harus masuk dalam bagian tim Persikabo Bogor," ujar Harry Kabomania Ciapus kepada Pakar kemarin petang via ponselnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar