Gubernur Jawa Barat, Achmad Heryawan menantang klub kebanggaan masyarakat Kabupaten Bogor, Persikabo untuk bisa unjuk gigi di pentas kompetisi tertinggi di Indonesia. Hal itu menyusul dibangunnnya Stadion Utama Kabupaten Bogor, yang tentunya akan diperuntukkan bagi Persikabo yang hingga saat ini masih berkutat di kompetisi Divisi Utama. Orang nomor satu di Jawa Barat ini mengatakan, jika melihat jumlah penduduk yang ada di Kabupaten Bogor, sebenarnya bukan hal yang mustahil untuk menciptakan sebuah klub sepakbola berkualitas yang mampu berkompetisi di kasta tertinggi di Indonesia.
“Dengan jumlah penduduk 4,7 Juta Jiwa, masa tidak bisa mencari pemain-pemain berkualitas yang mampu bermain di kompetisi tertinggi di Indonesia. Kuwait saja yang negara kecil bisa, kenapa Kabupaten Bogor tidak bisa, saya ingin lihat Persikabo bisa main di Liga Tertinggi di Indonesia mendampingi Persib,” tutur Ahcmad Heryawan ditemui wartawan usai meresmikan pembangunan Stadion Utama Kabupaten Bogor, Kamis (12/4), kemarin.
Gubernur yang rencananya akan maju kembali di bursa calon gubernur Jabar tahun depan ini menambahkan, dengan fasilitas Stadion Utama berstandar internasional yang dibangun untuk Persikabo dan masyarakat Kabupaten Bogor, Ia berharap klub berjuluk Laskar Pajajaran ini mampu membuktikan kemampuannya untuk bisa mendapatkan tiket promosi level satu di musim ini.
“Stadion Utama Kabupaten Bogor ini untuk siapa lagi kalau bukan untuk Persikabo. Saat ini Persikabo masih berada di kompetisi Divisi Utama, dan saya harap rampungnya pembangunan Stadion ini nantinya bisa dibarengi dengan naiknya Persikabo di Liga tertinggi di Indonesia,” tukasnya.
Disinggung mengenai tantangan Achmad Heryawan, Bupati Bogor, Rachmat Yasin yang juga merupakan Mantan Ketua Umum Persikabo, mengatakan dibangunnya Stadion Utama Kabupaten Bogor ini adalah wujud dukungan Pemkab terhadap Persikabo. Sama halnya dengan Gubernur Jawa Barat, Ia juga ingin Stadion tersebut nantinya bisa digunakan untuk menggelar kompetisi Level satu yang dihuni Persikabo.
“Stadion ini merupakan wujud nyata untuk Persikabo, Kalau tidak serius memajukan Persikabo untuk apa Stadion ini dibangun,” tuturnya.
Sementara itu, Kepala Pelatih Persikabo, Suimin Diharja mengaku senang dengan keberadaan Stadion yang akan dibangun tersebut. Ia berharap tantangan orang nomor satu Jawa Barat ini bisa diwujudkannya.
(pakuan raya)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar