Senin, 12 September 2011

Seleksi Bukan Formalitas

Pakuan Raya - Head Coach Persikabo, Suimin Diharja mulai melakukan kerjanya petang nanti di Lapangan JCC Sentul dengan melakukan seleksi kepada para pemain lokal Persikabo ( Eks Persikabo), Lokal Nasional dan ditambah dengan 25 pemain hasil PERY yang lolos dari tahapan seleksi Pengcab PSSI Kabupaten Bogor yang digelar selama tiga hari pekan lalu di Lapangan PHB Karadenan, Kecamatan Sukaraja.

“Seleksi hari ini sebenarnya masih ada rangkaian dengan seleksi pekan lalu. Namun 25 pemain hasil PERY yang lolos dari tahapan seleksi minggu lalu, akan dilihat lagi mulai hari ini. Akan tetapi, penyeleksian 25 pemain hasil PERY tersebut akan dibarengkan dengan rombongan para pemain yang sudah memperkuat Persikabo musim sebelumnya seperti, Erik, Septian, Mumin, Saepuloh, Dian Irawan, Rojali, Kresna, Wawan Susilo, Ridwan Awaludin, Dedy dan M. Yusup. Semua pemain harus bersaing satu sama lain kalau memang ingin lolos ke fase berikutnya atau ingin bisa di kontrak oleh manajemen Persikabo," ujar Suimin Diharja kepada Pakar dengan tegas.
Selanjutnya, Suimin juga menambahkan, proses seleksi ini bukan hanya formalitas. Untuk itu, ia hanya akan merekomendasikan para pemain yang memang memenuhi kriteria yang akan ditentukannya seperti teknik, taktik, fisik dan visi bermain sepakbolanya.

" Tidak ada pemain yang langsung melakukan kontrak dengan manajemen begitu saja. Semua harus diseleksi secara ketat. Bahkan, setelah melakukan seleksi teknik, fisik, taktik dan visi bermain, maka semua pemain juga harus mengikuti tahapan seleksi test kesehatan. Saya dan manajemen tentunya tidak ingin terjebak dalam pembelian pemain seperti kucing dalam karung," beber Suimin lagi.

Sementara itu, Direktur Teknik Persikabo, Ridwan Ardiwinata mengatakan, apa yang dikatakan Suimin Diharja itu memang benar adanya. Karena skuad Persikabo tahun inI akan lebih ketat lagi dalam melakukan seleksi kepada para pemainnya. Bahkan, tidak ada istilah pemain yang bisa langsung masuk kedalam skuad Persikabo, kecuali pemain yang memang direkomendasikan oleh manajemen kepada pelatih Persikabo.

Untuk itu, kata Ridwan, para pemain yang lolos seleksi ini sebenarnya juga belum tentu aman. Apalagi para pemain juga harus mengikuti test kesehatan dan lain -lain. " Jajaran direks Persikabo dan juga masyarakat bola di Kabupaten Bogor tentunya berharap skuad Persikabo tahun ini bisa lebih baik dari musim lalu atau musim musim sebelumnya. Mengingat target yang diapungkan Persikabo dalam kompetisi Liga Profesional Level tahun ini cukup realistis yakni bisa masuk lima besar.

Dilain pihak, Direktur Transfer dan Operasional Persikabo Bogor, Rhendie Arindra membenarkan, kalau Suimin Diharja sudah akan melakukan kerjanya di Persikabo mulai petang nanti. Rhendie berharap, proses kerja hari pertama Suimin Diharja bisa membuahkan hasil yang bagus hingga para pemain yang tersaring dari proses seleksi yang dilakukannya benar benar punya kualitas yang mumpuni dan bisa bersaing dengan para pemain yang sudah punya nama besar.

"Kita semua mungkin sudah tahu soal kualitas dan karakter sepakbola yang ada dalam diri Bang Suimin Diharja, makanya kita menaruh harapan besar kehadiran Bang Suimin Diharja ini bisa ikut mendongkrak kembali prestasi Persikabo, hingga akhirnya bermuara kepada banyaknya supporter yang datang ke Stadion untuk menyaksikan semua pertandingan yang akan dilakukan Persikabo," beber Rhendie Arindra.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar